Pengurus IPI Pusat Sambangi Kabupaten Lebak

LEBAK | BANTEN, suaramedia.id – Pengurus Ikatan Pemulung Indonesia (IPI) lakukan kunjungan kerja ke Provinsi Banten, yang mana kunker tersebut berakhir di Kabupaten Lebak, Minggu (17/1/21).

Pris Polly Lengkong selaku ketua IPI Pusat, ketika dikonfirmasi suaramedia.id mengatakan, sejak berdirinya IPI pada 31 September 1991, saat ini IPI sudah terbentuk di 28 Provinsi di Indonesia. Bahkan pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang digelar pada tahun 2018 lalu, dirinya melakukan Kunker ke seluruh Provinsi dan Kabupaten/Kota, guna menyampaikan semua program kerja yang ada, agar terealisasi dengan baik.

“Hal ini dilakukan demi mengurangi pengangguran, serta semua para pengurus berjuang untuk meningkatkatkan taraf hidup para pemulung yang ada di Indonesia,” ujar Polly.

Polly juga Menambahkan, pihaknya mengajak kepada semua pengurus dan anggota yang ada, agar dapat peka dengan perkembangan jaman, pasalnya saat ini IPI sudah memiliki Koperasi Pemulung Indonesia (KOPI) bahkan hingga yang lainnya, termasuk penggarapan aplikasi online.

“Bagi Kami para pemulung juga merupakan pahlawan, dimana keberadaan Mereka dapat mengurangi sampah yang ada di Indonesia, namun hingga saat ini Kami belum mendapat perhatian lebih dari pemerintah maupun Dinas terkait yang ada, semoga Pemprov Banten dapat menjadi pelopor yang mendukung langsung para pemulung yang ada, ” tandasnya.

Sementara itu ketua IPI Kabupaten Lebak, Elis Sukaesih Menambahkan, meski di Kabupaten Lebak sendiri baru berdiri kurang lebih satu bulan, namun pihaknya merasa optimis IPI akan dapat menjadi jembatan yang positif bagi para pemulung yang ada di Lebak, bahkan saat ini para pengurus IPI sendiri sudah diisi oleh 28 orang pengurus.

“Saya berharap, dengan adanya IPI di Kabupaten Lebak, hal ini dapat meningkatkatkan kesejahteraan bagi para pemulung yang ada di Kabupaten Lebak,” pungkasnya.

Baca Juga..!  Ombudsman Banten Dorong Propinsi dan Pusat Untuk Bantu Pembangunan Di Lebak

Pewarta : (Ricky/Jaya)

Facebook Comments