Anniversary IWAK ke 2, Gelar Wayang Kulit Semalam Suntuk

Tangerang | Banten, suaramedia.idIkatan Warga Klaten Tangerang Raya pada tahun ini genap berumur 2 tahun. Pada usia tahun 2022 memasuki genap ini ikatan tsb, akan merayakan Ulang Tahun nya dengan menggelar wayang kulit di sekretariat nya di Perumahan Bonana Permai desa Sukaasih Pasar Kemis Tangerang Sabtu (10/12/2022).

Bayu Sarjono selaku Ketua Umum IWAK Tangerang Raya di lokasi persiapan acara mengatakan, dirinya bersama seluruh warga Klaten di Wilayah Tangerang Raya memaparkan ” tidak terasa sudah memasuki usia yang ke 2 Tahun dan sudah selama ini pula kebersamaan yang di bangun nya diukir dengan banyak nya kegiatan kegiatan seperti bakti sosial, pengajian, silaturahmi – silaturahmi jika ada musibah baik dekat maupun jauh, Olahraga dan lain lain ” papar Bayu.

Lebih lanjut Ketua IWAK mengatakan, oleh karena itu untuk mengenang kembali kebersamaan yang sudah terbangun selama ini, dirinya mengundang seluruh anggota untuk bisa menghadiri agenda silaturahmi agar semakin nyata kedekatan dan kebersamaan, selain Warga Klaten dirinya juga mengundang beberapa Organisasi Massa dan kelompok yang selama ini bermitra dan bersama sama dilapangan ujarnya.

Penasehat Ikatan Warga Klaten H.Joni juga ikut berkomentar dalam kegembiraan kebersamaan yang ke 2 tahun ini, dirinya menyambut gembira bisa berkumpul bersama handai taulan Warga Klaten semoga semakin tahun semakin dewasa dalam bertindak dan lebih mengayomi sesama anggota kata H. Joni

Riyadi sebagai Ketua Pelaksana acara anniversary IWAK ke 2 ini mengatakan dalam acara ini dirinya berencana mengadakan Pagelaran Wayang Kulit dengan Lakon ” Semar Mbangun Kayangan” dan dalang Ki Bagong Darmono selain itu juga menghadirkan Apri – Mimin, dan Agnes Honggaria kata Riyadi.

Baca Juga..!  BPBD Bersama PD. Pasar Niaga Kerta Raharja Kabupaten Tangerang dan Jajaran Kelurahan Bojong Nangka Lakukan Penyemprotan Pasar

Ketua Pelaksana juga mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh donatur pada acara ini yang tidak bisa di sebutkan satu persatu, juga kepada jajaran keamanan baik dari Koramil, Polsek, dan para undangan dari Organisasi Massa, dan lain sebagainya ucapnya.

(AE/Red)

Facebook Comments