Polres Lebak Laksanakan Pengamanan Kampanye Terbatas Cawapres RI

LEBAK, suaramedia.id – Polres Lebak Polda Banten melaksanakan apel pengamanan kampanye Cawapres Mahfud MD dikediaman mantan KASAU Marsekal TNI (Purn) Agus Supriatna, yang merupakan Ketua Umum Gapura Nusantara di Kampung Pabuaran, Desa Warunggunung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Rabu (13/12/2023).

Kegiatan pengamanan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Lebak AKBP Suyono dan didampingi Kabag Ops Polres Lebak Kompol Eddy Prasetyo H, serta Para PJU, Kapolsek Jajaran, juga oleh personil Polres Lebak, Polsek Jajaran, Personil BKO Polda Banten dan BKO Sat Brimobda Banten.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, melalui Kabag Ops Polres Lebak Kompol Eddy Prasetyo H. mengatakan, hari ini pihaknya sedang melaksanakan pengamanan kampanye terbatas, Cawapres Nomor Urut 3, Mahfud MD di Kediaman Mantan KASAU Marsekal Purn Agus Supriyatna. Selain itu pengamanan ini dalam rangka Operasi Mantap Brata Maung 2023-2024 Pengamanan Pemilu 2024, sekaligus pihaknya ingin memastikan, bahwa pelaksanaan kampanye terbatas di daerah hukum Polres Lebak berlangsung aman dan kondusif.

“Kami menginstruksikan kepada seluruh personil, baik yang berseragam, maupun tak berseragam, serta kami juga sudah menempatkan semua anggota dibeberapa titik, guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Alhamdulillah pengamanan ini dapat berlangsung dengan aman dan lancar,” terang Eddy.

Sambung Edi, pihaknya juga mengajak kepada seluruh komponen masyarakat Kabupaten Lebak, agar bersama-sama mensukseskan Pemilu 2024 dengan aman dan damai.

Pewarta : (Apep)

Facebook Comments
Baca Juga..!  Satresnarkoba Polres Metro Tangerang Kota Amankan 10 Pengedar Narkoba Jenis Sabu dan Ganja Jaringan Sumatera, Jawa dan Bali