Pendistribusian Bantuan Rumah Roboh Didesa Kemiri,  Diterima Langsung Oleh Pihak Korban Bencana

Tangerang | Banten, suaramedia.idDinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Tangerang Provinsi Banten melaksanakan pendistribusian bantuan Logistik untuk Korban Bencana Cuaca Ekstrem (Rumah Roboh). Bantuan tersebut berupa paket sandang dan paket Pangan serta perabotan rumah tangga yang diterima langsung oleh pihak keluarga korban Rumah Roboh, di kp. Santri Sabrang, Rt 018/003 Desa Kemiri, kecamatan Kemiri, Kabupaten Tangerang Banten.

Dalam kesempatan tersebut sejumlah bantuan diberikan melalui Pemerintah Kecamatan Kemiri yang dipimpin langsung oleh Bapak Camat Kemeri Hadiyanto S.pd, M.M  beserta Jajarannya, Selasa (09/08/22).

Disela-sela penyerahan Hardiyanto mengatakan,  bahwa bantuan tersebut diberikan sebagai wujud perhatian Pemerintah Daerah kepada keluarga korban bencana. Besar kecilnya jangan menjadi ukuran namun harus dilihat sisi positif dari kunjungan tersebut. Harapanya bantuan yang diberikan sedikit membantu disaat masyarakat tertimpa musibah katanya.

Sementara itu Kasie Satpol PP Asep Rohimat yang saat itu mendampingi bapak Camat Kemiri mengatakan, ” Pemerintah akan selalu berusaha memberikan perhatian kepada warga yang terkena musibah. Namun dengan anggaran yang terbatas maka bantuan hanya diberikan kepada yang betul-betul sesuai kriteria.

Bantuan yang diberikan berupa paket sandang dan paket pangan serta perlengkapan rumah tangga, katanya.

Dalam pemberian pendistribusian bantuan itu dihadiri langsung oleh Bapak Camat Kemiri (Hadiyanto S.pd. MM), Kasie Satpol PP kecamatan Kemiri (Asep Rohimat), Kampung Siaga Bencana(KSB) kecamatan Kemiri (Masruri ), Redkar kecamatan Kemiri, FKDM kecamatan Kemiri, UPK kecamatan Kemiri (Wahab). Lembaga Aliansi Indonesia kecamatan Kemiri (Vijay), pada pukul 10:00 Wib.

Ucapan terima kasih disampaikan Siti Anah korban rumah roboh kepada jajaran dari Pemerintah Kemiri kabupaten Tangerang Banten. ”Saya ucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan. Bantuan yang diberikan sangatlah membantu atas apa yang saya alami saat ini,” pungkasnya.

Baca Juga..!  Mahasiswa KKN UNMA Gelar Senam Bersama

(Agus/ Heri)

Facebook Comments