Pemerintah Kecamatan Klaten Selatan Gelar Operasi Masker


‎KLATEN | JATENG, suaramedia.id – Tim gabungan yang berasal dari Pemerintah Kecamatan Klaten Selatan, TNI, Polri bersama relawan, Satpol PP, ORARI, Linmas, RAPI menggelar operasi masker di jalan raya Pandanaran Desa Sumberejo, Jumat (7/8).

Camat Klaten Selatan Joko Hendrawan disela-sela kegiatan mengatakan, tingkat kesadaran masyarakat untuk menggunakan masker sudah agak meningkat bila dibandingkan dengan kegiatan operasi masker yang dilakukan beberapa minggu lalu. 

Joko berharap semoga dampak operasi ini bisa meningkatkan kesadaran bagi masyarakat dalam rangka penanganan Covid-19. ‎

“Kita upayakan paling tidak operasi ini akan dilakukan dua minggu atau seminggu sekali. Kita akan melakukan operasi masker di beberapa desa se-Kecamatan Klaten Selatan yang dimungkinkan lalu lintasnya ramai tetapi tidak di jalan utama di wilayah kecamatan klaten selatan. Artinya biar tidak mengganggu arus lalu lintas juga,” jelas Joko Hendrawan. 

Joko menambahkan, sanksi yang tidak memakai masker akan diminta KTPnya sampai yang bersangkutan bisa menunjukkan memakai masker baru KTP dikembalikan.‎

“Tadi ada beberapa warga yang ditindak tetapi mereka akhirnya patuh untuk memakai masker,” kata Camat Klaten Selatan Joko Hendrawan. 

Menurut Joko, untuk sementara pihaknya akan mengikuti aturan yang sudah ada dari Gugus Tugas Kabupaten Klaten untuk tidak mengenakan denda kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker.

(Sis)

Facebook Comments
Baca Juga..!  H-1 Pilkades Serentak di Brebes, Petugas Gabungan Kerja Ekstra