Masya Allah, PAC PP Kecamatan Legok Gelar Pengajian Mingguan

Tangerang, suaramedia.id – Dalam rangka penghayatan serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sesuai sila pertama dalam Pancasila, para pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang. Berinisiatif menggelar pengajian mingguan yang di ikuti oleh segenap jajaran dan anggota termasuk Koti serta Srikandi Pimpinan Anak Ranting Kelurahan se-Kecamatan tersebut.

Pengajian mingguan itupun dilaksanakan secara rutin setiap rabu malam, bertempat di Kantor Sekretariat PAC PP Kecamatan Legok yang beralamat Jalan Panti Asuhan, Kelurahan Babakan.

Kepada suaramedia.id, Sekretaris PAC PP Kecamatan Legok, Sutrisna mengatakan bahwa pengajian rutin mingguan itu sudah berjalan sejak beberapa minggu yang lalu, setelah sebelumnya di setujui oleh semua pengurus dan dibentuknya kepanitiaan.

“Alhamdulillah, sampai dengan malam ini pengajian rutin mingguan di PAC kami sudah berjalan lebih dari 6 minggu,” ungkapnya Rabu, (20/10/2021) malam.

Dirinya pun menjelaskan, tidak hanya pengurus dan anggota PP se-Kecamatan itu, namun ada juga beberapa tokoh masyarakat dan pengurus lingkungan setempat yang turut mengikuti pengajian tersebut.

“Insya Allah pengajian mingguan yang dilaksanakan setiap malam kamis ini akan terus berlanjut, kami ingin pengurus serta anggota pemuda pancasila khususnya di kecamatan legok ini tidak selalu di pandang negatif, akan tetapi juga memiliki nilai positif di lingkungan masyarakat setempat,” tegas Sutrisna

Menambahkan, pelaksanaan tugas (Plt) Ketua Anak Ranting PP Kelurahan Babakan, Teguh Setiono bahwasanya pengajian minggu tersebut pun telah mendapatkan apresiasi dari pengurus RT/RW dan warga setempat lantaran mengandung nilai positif.

“Intinya, adanya pengajian mingguan di organisasi PP kecamatan legok ini juga menambah semangat para pengurus beserta jajarannya dalam menjaga kekompakan,” ujar pria yang akrab disapa bung Tegil ini.

Baca Juga..!  Dengan Melakukan Senam Bersama, SDN Sukadiri Terapkan Mens Sana in Corpore Sano

(Alle Gege Kosasih Al-Bantani)

Facebook Comments