Kepsek SDN 3 Pakuhaji Kec. Pakuhaji, Keluhkan Kondisi Halaman  Sekolah Yang Sering Tergenang Air

Kabupaten Tangerang, suaramedia.idSungguh prihatin kondisi Halaman Sekolah Dasar Negri ( SDN) 3 Pakuhaji Kecamatan Pakuhaji yang sampai sekarang masih terlihat tergenang dan di manfaatkan oleh anak anak. Rabu ( 04/01/23).

Genangan air tersebut disebabkan akibat air hujan yang terus melanda di beberapa wilayah saat saat ini. Diketahui akibat terjadi banjir nya dihalaman SDN 3 pakuhaji tersebut, diduga akibat minimnya serapan dan tidak ada drainase untuk pembuangan air.

Menanggapi hal itu, Haerudin S.pd selaku Kepala Sekolah SDN 3 pakuhaji sekaligus ketua gugus 054 Kecamatan pakuhaji menuturkan, Baanjir di SDN 3 pakuhaji, sering sekali menjadi langganan banjir apabila hujan turun, ” ucap Haerudin. “Karena di SDN 3 Pakuhaji dinilai akibat tidak adanya resapan maupun saluran air, sehingga sangat sulit sekali untuk aliran air tetkala menggenangi di halaman sekolah ini tandasnya.

Masih kata Haerudin, ” Antara jalan dan halaman sekolah itu, lebih tinggi jalan, sehingga air dari jalan tersebut masuk ke halaman sekolah ” jelas nya. “Kami sudah berkordinasi kepada Pemerintah Desa (Pemdes) atau Kepala Desa setempat, bagaimana caranya menangani agar tidak terjadi lagi genangan di halaman sekolah SDN 3 tersebut. Namun semua itu masih dalam proses katanya. Untuk itu katanya lagi, kami berharap kepada Pemerintah baik Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang maupun Pemerintah Desa, kami meminta agar segera di tindak lanjuti permasalahan banjir ini yang kerap terjadi apabila musim hujan turun, karena sekolahan SDN 3 Pakuhaji ini menjadi langganan banjir apabila musim hujan tiba. Yang lebih mirisnya lagi, genangan air di halaman SDN 3 pakuhaji ini, di jadikan dan di manfaatkan oleh anak anak siswa dan siswi buat ngebak” tutupnya.
Catatan Redaksi :
Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email :  [email protected]/Cp :  082122985156. Terima kasih.
Sumber Dadang
Liputan : Heri

Facebook Comments
Baca Juga..!  Muhammad Rizal DPR RI edukasi masyarakat Desa Sodong Tigaraksa Tentang obat dan makanan