HUT ke 390 Tahun Kab. Tangerang, Ketua FKKS Berharap, Maju Pendidikannya dan Mapan Ekonominya

Kab. Tangerang, suaramedia.idKetua Forum Komunikasi Komite Sekolah ( FKKS) Kabupaten Tangerang Nurhipalah mengucapkan selamat hari jadi kabupaten Tangerang yang ke 390 tahun.

Semoga diusianya yang kini telah memasuki 390 tahun, Kabupaten Tangerang Banten ini, bisa maju di semua sektor pembangunan baik pembangunan fisik maupun pembangunan Sumber Daya Masyarakatnya (SDM) dan bidang pendidikan serta bidang ekonominya, sehingga kehidupan masyarakatnya menjadi sejahtera katanya.

Demikian ungkapkan ketua FKKS kab.Tangerang Nurhipala Jumat (14/10/22).

Lanjut ia menjelaskan,” pendidikan mapan, ekonominya lancar secara otomatis kehidupan masyarakatnya juga sejahtra.

Dan kemajuan suatu bangsa di tengarai dari tingkat pendidikannya. Dengan demikian harap nya lagi, masyarakatnya lebih maju dan baik tarap pendidikan, sosial,  budaya, menjadi aman, tentram, dan sejahtera tukasnya.

Di hari ulang tahun Daerah Kab.Tangerang yang kini telah menginjak 390 tahun ini, walaupun suasana masih dalam situasi Pandemi, tetap dirayakan walaupun tidak gegap gempita seperti tahun tahun sebelumnya. Dirinya berharap daerah yang memiliki 29 Kecamatan, 28 Kelurahan dan 246 Desa ini, memiliki sejumlah Pusat Industri sangat mungkin untuk diberdayakan dalam menata kehidupan yang lebih condong kepada warga pribumi untuk di berdayakan menjadi karyawan/i pada perusahaan2 yang ada di masing masing wilayah,  sehingga otomatis masyarakatnya bisa berkembang pertumbuhan ekonominya tandasnya.

Berkaitan dengan geografis dan berbagai jumlah fasilitas umum yang meningkat juga sangat diharapkan oleh masyarakat, bukan saja di pusat pemerintahan bilangan tiga raksa, namun di wilayah wilayah juga sarana tersebut perlu di tingkatkan lagi, hal itu untuk memudahkan aktivitas masyarakat yang ada di wilayah. Seperti layanan Kantor Bank pembantu, sehingga jika ada fasilitas tersebut masyarakat tidak harus menghabiskan waktu dan biaya lantaran harus menempuh jarak yang cukup jauh imbuhnya.

Baca Juga..!  Lagi, Polresta Bandara Soetta Dapat Apresiasi Dari Korban yang Kehilangan Laptop

Selain hal tersebut di atas, fasilitas lain seperti fasilitas menuju stasiun Kereta Api, Angkutan Umum menuju stasiun tsb, juga harus memadai, jangan sampe untuk menuju stasiun itu harus naek ojeg yang membutuhkan waktu dan biaya besar.

Kelebihan dan kekurangan pemimpin, wajar dalam pandangan berbagai aspek, dirinya berharap di Periode Kedua yang sebentar lagi akan memasuki masa purna, dalam melepas jabatan nanti Bpk Zaki Iskandar lebih bisa meninggalkan kearifan dan senyuman bagi msyarakat Kabupaten tangerang ini pungkasnya.

Semangat kebangkitan pada HUT Kabupaten Tangerang ke-390 tahun yang jatuh pada 13 Oktober tahun 2022 ini, dengan mengusung tema “Tangerang Pulih Lebih Cepat, Tangerang Bangkit Lebih Kuat”.

Mengimplementasikan tema tersebut, Pemerintah Kabupaten Tangerang menyambut pasca pandemi dengan memupuk semangat warga untuk bangkit memulihkan perekonomian pungkasnya.

(Red)

Facebook Comments