TNI Kodim Pekalongan Panen Jagung Bersama Wujudkan Ketahanan Pangan

PEKALONGAN, suaramedia.id – Kodim 0710 Pekalongan melaksanakan panen jagung bersama dalam rangka program ketahanan pangan yang terletak pada lahan seluas 3,5 Ha bertempat lahan belakang kantor Koramil 07/Wonopringgo, Kecamatan Wonopringgo Kabupaten Pekalongan, Jumat(18/11/22).

Panen jagung bersama ini sebagai wujud dalam mendukung program pemerintah dalam swasembada pangan terutama pada komoditi tanaman jagung, dimana hasilnya sebagian diberikan kepada warga yang kurang mampu dan anak penderita stunting yang berada di wilayah Koramil 07/Wonopringgo.

Seperti disampaikan Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Rizky Aditya,S.Sos.,M.Han usai melaksanakan panen jagung bersama, kegiatan yang dilaksanakan sebagai wujud kepedulian TNI untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat diwilayah.

Menurut Dandim, dengan kegiatan panen jagung yang kita laksanakan tujuannya untuk membantu kesulitan masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan pokok (pangan) terutama masyarakat yang kurang mampu serta mengalami stunting.

“ Alhamdulillah dari luas 3,5 hektar ini yang kita panen sekitar 8 ton dan hasilnya sebagian kita berikan kepada warga yang kurang mampu dan terlibat langsung dalam penanaman ini serta kepada anak stunting dengan memberikan bantuan gizi kepada mereka”,terang Dandim.

Lanjut Dandim, nantinya lahan yang sudah selesai ditanami jagung ini akan diolah sesuai dengan komoditi yang cocok dan tepat seperti tanaman sayuran dan cabai sehingga hasilnya bisa lebih maksimal lagi.

Menanggapi program ketahan pangan yang dilakukan oleh Kodim 0710/Pekalongan ini, selaku Camat Wonoipringgo, Tuty Haryati S.STP.M.SI, menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada TNI khususnya Kodim 0710/Pekalongan dirinya berharap apa yang dilakukan pleh TNI kedepan bisa lebih baik lagi dan hasilnya juga bisa dirasakan oleh warganya.

“ Saya sangat berterima kasih sekali kepada TNI dengan adanya kegiatan ini, saya berharap dengan program ketahanan pangan ini bisa meningkatkan kesejahteraan warga kami”,terang Tuty.

Baca Juga..!  Kembali, Satgas TMMD Reguler Kodim Pekalongan Berikan Bantuan Kepada Anak Stunting

Sementara itu Samaun (48) salah satu warga yang menerima bantuan mengaku senang dengan bantuan yang diberikan dan sangat membantu dalam kehidupan sehari hari.

“ Senang sekali pak, bantuan ini sangat membantu dalam kehidupan sehari-hari, dan ini nanti sebagian akan saya buat nasi jagung dan sebagian lagi mau saya tanam agar bisa berkembang lebih banyak”,ungkapnya.(rus)

Facebook Comments