Sambut HUT Ke – 78 TNI, Kodim Pekalongan Gelar Ziarah Nasional

PEKALONGAN, suaramedia.id – Kodim 0710/Pekalongan menggelar Ziarah Nasional dalam rangka menyambut HUT TNI Ke – 78 tahun 2023 bertempat di Taman Makam Pahlawan Prawira Reksa Negara, Jl Kusuma Bangsa Kelurahan Panjang Baru Kecamatan Pekalongan Utara Kota Pekalongan, Rabu (04/10/23).

Bertindak sebagai pimpinan Ziarah adalah Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Rizky Aditya dan diikuti jajaran anggota Kodim 0710/Pekalongan, TNI AL, LVRI, Persit dan Jalasenatri.

Dijelaskan Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Rizky Aditya bahwa kegiatan yang dilaksanakan Ziarah Nasional dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI yang Ke – 78 sehingga senantiasa menumbuhkan semangat perjuangan dalam mengabdi kepada bangsa dan Negara Indonesia.

“Kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT TNI yang Ke-78, yang bertujuan untuk menumbuhkan lagi semangat dalam mengabdi kepada bangsa dan negara dengan melihat dan mengenang jasa para pahlawan yang sudah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” terang Dandim

Dandim juga berharap, melalui ziarah tersebut akan bisa menambah semangat pengabdian kepada negara dan bangsa dalam mengisi kemerdekaan serta menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Adapun rangkaian ziarah rombongan diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga, mengheningkan cipta dan diakhiri dengan tabur bunga yang dipimpin oleh Komandan Kodim 0710/Pekalongan.

Facebook Comments
Baca Juga..!  Prajurit Kodim Pekalongan Terus Asah Kemampuan Menembak Senjata Ringan