Jelang Porprov VI Banten SMAN 4 Kota Tangerang Akhirnya Berikan Dispensasi Pada Atlit Drum Band

Kota Tangerang, suaramedia.idTerkait pemberitaan bahwa SMAN 4 Kota Tangerang tidak mendukung Porprov VI Banten, akhir nya mendapat sanggahan dari pihak Sekolah yang diwakili oleh Kepala bidang kesiswaan sekolah SMA negeri 4 Kota Tangerang

Ibu titi selaku Kepala bidang kesiswaan SMA negeri 4 Kota Tangerang diruang kerja nya mengatakan, saat dirinya sengaja memanggil siswa yang bersangkutan beserta orang tua siswa agar mengklarifikasi terkait beredarnya berita tentang pihak sekolah nya tidak mendukung murid yang berprestasi di bidang Olahraga, sebab ini sangat bertolak belakang dengan apa yang di berikan oleh pihak sekolah nya kata Titi (Selasa 11/10/2022).

Lebih lanjut Wakil pihak sekolah menjelaskan,  sebenarnya pihak nya sudah sering memberikan dispensasi terhadap siswa atas nama Bunga Rayi virgiani kelas XII MIPA 3. Akan tetapi memang dari pihak pengajar ada yang memberikan kelonggaran dalam pelajaran nya melalui kerja kelompok nya yang sudah di tentukan, dan dirinya mengkhawatirkan siswa tersebut akan sulit mengejar ketinggalan nya tersebut, sehingga mungkin disinilah terjadinya mis komunikasi informasi yang diterima antara kedua belah pihak ujarnya.

Lagi menurutnya untuk siswa-siswi SMA Negeri 4 Kota Tangerang banyak juga para Atlit, bahkan dari beberapa Cabang Olahraga disini pihak sekolah juga memberikan hak yang sama terkait dispensasi terhadap siswa nya tapi yang terpenting ada pemberitahuan kepada pihak sekolah tambahnya lagi.

Pihak Sekolah juga memahami akan ada nya Pekan Olahraga Provinsi Banten ke VI yang akan diadakan di Kota Tangerang sebagai tuan rumah Porprov VI Banten ini, oleh karena itu jika di perlukan pihak sekolah akan memberikan dispensasi kepada siswa yang akan berlaga di ajang tersebut dari sekarang hingga selesai Porprov VI Banten nanti tuturnya.

Baca Juga..!  PT Gajah Tunggal Tbk Bersama PMI Kota Tangerang Gelar Donor Darah

Ini bukan karena ada nya pemberitaan, akan tetapi semata mata karena pihak sekolah memang sangat peduli terhadap siswa yang berprestasi melalui bidang keolahragaan yang nanti nya mampu membawa nama harum sekolah SMA negeri 4 Kota Tangerang ini tandasnya

Di tempat yang sama Bunga Rayi virgiani kelas XII MIPA 3 mengatakan, memang kemaren itu dirinya menjadi bimbang dikarenakan ada kabar yang diterimanya dari salah satu guru mata pelajaran yang diterimanya itu sempat memberikan pilihan padanya, dan akan mencoret dispensasi terhadap nya karena belum bisa menyelesaikan tugas dalam mata pelajaran tersebut, padahal dirinya mau menghadap pada kepala bidang kesiswaan pada sekolah akan tetapi dirinya sudah di ultimatum seperti itu kata Rayi sambil terisak isak

Oleh karena itu dirinya menjadi bimbang dan meminta arahan pada pengurus PDBI Kota Tangerang mengingat ajang Porprov VI Banten ini tinggal sebentar lagi, akan tetapi dikarenakan hari ini dirinya yang didampingi oleh orang tua dapat hadir di ruang Wakasek SMA negeri 4 Kota Tangerang atas undangan pihak sekolah terkait persoalan yang dialaminya hingga mendapatkan jalan keluarnya, dan dirinya mengucapkan banyak terima kasih dan mohon maaf atas miskomunikasi yang terjadi antara dirinya dengan pihak sekolahnya ujarnya.

(AE/Red)

Facebook Comments