Dandim Pekalongan Sampaikan Amanat KASAD Pada Upacara Bendera

PEKALONGAN, suaramedia.id – Seluruh jajaran TNI-AD menggelar Upacara Pengibaran Bendera 17 November tahun 2022, salah satunya Kodim 0710/Pekalongan melaksanakan upacara yang diikuti Prajurit dan PNS serta Dinas Jawatan yang ada di wilayah Pekalongan bertempat di Lapangan Apel Makodim setempat, Kamis (17/11/2022).

Sebagai Inspektur upacara, Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Rizky Aditya membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman bahwa semua Prajurit dan PNS jajaran TNI-AD agar senantiasa bersyukur atas nikmat Tuhan Yang Maha Esa dengan limpahan rahmat dan karunia Nya karena masih diberikan kesehatan dan kekuatan sehingga dapat melaksanakan kegiatan dalam keadaan sehat wal afiat.

Selaku Kepala Staf Angkatan Darat, “Saya mengucapkan terima kasih yang tulus serta penghargaan yang setinggi – tingginya atas kerja keras dan dedikasi yang ditunjukkan oleh prajurit dan PNS Angkatan Darat sehingga sampai saat ini kepercayaan masyarakat terhadap TNI-AD masih terjaga dengan baik”, ungkap Kasad.

Kasad juga menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan tugas dan bentuk kepedulian TNI-AD sebagai bagian dari komponen bangsa antara lain yang pertama tingkatkan koordinasi dan sinergi dengan komponen bangsa lainnya dalam penanganan bencana. Yang kedua, membantu pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat seperti penanganan stunting, program ketahanan pangan, TNI-AD Manunggal Air, RTLH dan yang terbaru Babinsa Masuk Dapur.

Yang ketiga, lanjutkan membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional. Yang keempat, memasuki dinamika tahun politik, TNI harus bersikap netral, tugas dan tanggung jawab kita hanya membantu pemerintah agar semua rangkaian tahapan pemilu dapat berjalan lancar dan aman.

Diakhir amanatnya, Kasad berharap kepada para prajurit untuk terus berkarya agar TNI-AD selalu tetap ada dihati rakyat “Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingan-Nya kepada kita dalam melanjutkan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa dan Negara tercinta”, pungkas Kasad.

Facebook Comments
Baca Juga..!  Puluhan Prajurit Kodim Pekalongan Naik Pangkat