Anggota Paskibraka Lebak Gelar Pembinaan Lanjutan

CIANJUR, suaramedia.id – Pasca pelaksanaan pengibaran bendera merah putih, Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Lebak beserta seluruh anggota Paskibraka angkatan 2022, menggelar kegiatan pembinaan lanjutan, yang digelar selama dua hari, Minggu dan Senin, 21 dan 22 Agustus 2022 di Sarongge Valley, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa barat.

Kegiatan pembinaan lanjutan inipun dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lebak beserta jajarannya.

Asep Komar selaku Kepala Dispora Lebak menuturkan kepada suaramedia.id, kegiatan ini merupakan rutinitas yang dilaksanakan pasca suksesnya pengibaran bendera pada perayaan HUT RI ke-77 kemarin.

“Kegiatan pembinaan lanjutan ini merupakan suatu bentuk apresiasi terhadap seluruh anggota Paskibraka yang telah berhasil melaksanakan tugasnya dengan maksimal, karena itu, sudah lumrah ketika Kami mengapresiasi semua anak didik terbaik Kami guna melepaskan semua penat yang selama ini dijalani selama proses pelatihan, selain itu juga Kami mengucapkan terimakasih kepada Bupati Lebak yang selalu mensupport dan mengapresiasi dengan maksimal, sehingga semua kegiatan dapat berjalan dengan baik,” ujarnya.

Sementara itu Ketua PPI Lebak, Erik Aprijan mengatakan, pihaknya berterimakasih kepada pihak Dispora Lebak, lantaran selalu mensupport dan medukung setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh para anggota Paskibraka yang ada di Kabupaten Lebak.

“Dengan support yang maksimal dari Dispora Lebak, maka hal ini menambah spirit bagi Kami dan juga adik-adik Kami, demi kesinambungan serta peningkatan kualitas Paskibraka kedepannya nanti,” ungkap Erik.

Lanjut Erik, semoga hal ini akan terus harmonis dan kondusif, sehingga regenerasi serta kaderisasi Paskibraka di Kabupaten Lebak terus meningkat.

Pewarta : (A 806EL)

Facebook Comments
Baca Juga..!  PPI Lebak Kirim 10 Orang Terbaik Untuk Seleksi Tingkat Propinsi Dan Nasional