Sering Banjir, Warga Lakukan Gorol Jalan

LEBAK | BANTEN, suaramedia.id – Setiap memasuki musim penghujan warga Kampung Simpang Pasar, Desa Sukamanah, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, sering kebanjiran dan menimbulkan ketidak nyamanan terhadap masyarakat, hal tersebut dikarenakan irigasi yang berdekatan dengan rumah warga mengalami kedangkalan, sehingga air selalu meluap ketika memasuki musim penghujan dan masuk kedalam rumah-rumah.

Sebelumnya sudah ada pengerukan irigasi dari PUPR Kabupaten Lebak, maka dari itu masyarakat gotong royong (gorol) membuat badan jalan yang baru.

Feri Purnama selaku warga, sekaligus anggota DPRD Kabupaten Lebak, menurutnya irigasi tersebut sudah diajukan untuk normalisasi serta jalan akan menjadi skala prioritas di tahun 2021.

“Untuk jalan, ketika ususlan reses untuk normalisasi irigasi, karena banyak keluhan dari masyarakat bahkan dari Polsek Malingping, yang kantornya sering kebanjiran. Serta untuk jalan sendiri dari pihak Desa sudah memberi tanggapan dan akan masuk kedalam skala prioritas dua tahun 2021,” ujarnya.

Sambung Feri, Kegiatan ini bertujuan untuk mengatasi banjir akibat luapan irigasi yang selalu terjadi setiap musim penghujan tiba, selain itu gotong royong memang perlu dibudayakan kembali, terlebih di masa pandemi seperti sekarang ini.

“Anggaran untuk membeli batu dan semacamnya berasal dari iuran warga, selebihnya tinggal menunggu pengaspalan agar jalan lebih awet lagi,” tungkasnya.

Pewarta : (Nita)

Facebook Comments
Baca Juga..!  RAS Milenial bersama Diskoperindang Kabupaten Serang Melaksanakan Webinar UMKM