Lebak  

Sebanyak 1.388 Kader PKS Lebak Ikuti Pelatihan

Lebak | Banten | SM.ID – Sebanyak 1.388 Kader dan Pengurus DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Lebak panaskan mesin penggerak partai, guna menghadapi perhelatan pesta demokrasi Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) yang digelar secara serentak pada Bulan April 2019 nanti.

Ketua DPD PKS Lebak Dian Wahyudi mengatakan, hal ini dilakukan sebagai langkah awal dengan melatih kesigapan para relawan pendukung PKS, untuk mengawasi dan memenangkan perolehan kursi Legislatif di Kabupaten Lebak.

”Pelatihan yang diikuti ribuan relawan ini, digelar untuk memastikan program PKS Lebak dapat berjalan dengan lancar, juga guna memastikan kemenangan perolehan kursi pada Pemilu 2019,” ungkap Dian, Minggu (23/12/18).

Lanjut Dian menuturkan, untuk di Kabupaten Lebak sendiri, PKS menargetkan 10 kursi, 2 kursi untuk di Propinsi dan target satu kursi untuk DPR RI, pihaknya memastikan kemenangan tersebut, lantaran melihat antusiasme para relawan pendukung PKS dalam Pemilu 2019 yang yang tinggal menunggu beberapa bulan kedepan.

”kali ini Kami sudah mengedepankan pertarungan kepada para generasi milenial, nelayan, dan golongan petani untuk memenangkan Pemilu 2019,” tambahnya.

Sementara itu Anggota DPRD Provinsi Banten, Sanuji Pentamarta mengungkapkan, pelatihan ini merupakan pelatihan terbesar, dengan menghadirkan ribuan relawan pendukung PKS, dengan ini dirinya menargetkan partai PKS akan mendapatkan kemenangan nomer satu di Kabupaten Lebak.

“Saya berharap melalui pelatihan ini, PKS Kabupaten Lebak dapat melahirkan anggota serta Calon Legislatif (Caleg) yang berkualitas, yang dapat memberikan persembahan terbaik kepada masyarakat, selain itu Kita punya dewan yang luar biasa, pemimpin partai yang hebat, track record partai yang konsisten bersama dengan rakyat, serta Kita punya program yang jelas untuk rakyat,” tutur Sanuji.

Baca Juga..!  Penghormatan Terakhir, Danramil Beserta Anggota Hadiri Prosesi Pemakaman Almarhum Sertu (Purn) H. Sumiran

Pewarta : By Gone

Facebook Comments