Polresta Bandara Soetta Gelar Apel Pasukan Oprasi Ketupat Jaya 2019

TANGERANG | BANTEN, suaramedia.id – Banten, Pulang kampung atau mudik untuk merayakan hari raya Idul Fitri 1440H/2019M menjadi tradisi oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Hal tersebut menjadi perhatian khusus dari pihak Kepolisian untuk mengamankan proses berjalanya arus mudik tanpa kendala.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Polresta Bandara Internasional Soekarno Hatta (Soetta) yang mempersiapkan hampir seribu personil gabungan untuk memperlancar arus mudik pada tahun 2019 ini.

Persiapan pun nampak diawali dengan menggelar ‘Apel gelar pasukan oprasi Ketupat Jaya dan angkutan lebaran tahun 2019’ di Lapangan Sepak Bola Angkasa Pura dengan jumlah peserta mencapai 780 personil gabungan serta Inspektur Apel President Direktur Of PT. Angkasa Pura II, M Awalludin, Komandan Apel, AKP Subakti, Perwira Apel AKP Tugiyo, SH.

Serta dihadiri langsung oleh Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Victor Togi Tambunan, SH, SIK, Wakapolresta AKBP Siwi Erma Andriani, SIK, Danramil 02 Batu Ceper Mayor Arm Bambang, Kasdim 0506 Tangerang, Mayor Kav Sapta Raharja, EGM PT AP II, Suriawa.

Kepala Kantor Imigrasi Soetta MT Satiawan, Kepala Kantor Otoritas Wil 1 Bandara Soetta Herson, Kepala Kantor Karantina Ikan Habrin Yake, Kepala Kantor Karantina Imam Djayadi, Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Soetta Dr Anas Ma’aruf, Kabid P2 Bea Cukai Soekarno Hatta Solomon.

Dalam pembacaan amanat dari Kapolri, Inspertur upacara Awalludin menyampaikan, beberapa point penting untuk erhatian serta untuk menjadi pedoman para personil gabungan dalam pelaksaan pengamanan oprasi ketupat jaya 2019.

“Dalam kesempatan yang penuh dengan semangat dan rasa kebersamaan, untuk mendukung keberhasilan dalam pelaksanaan tugas, saya akan menyampaikan beberapa perhatian untuk menjadi pedoman, sebagai berikut :

Pertama, persiapkan secara optimal seluruh aspek penyelenggaraan operasi. Hal tersebut bertujuan agar operasi dapat terselenggara dengan sukses, aman, dan lancar.

Baca Juga..!  Danramil Jadi Inspektur Upacara Di SD 07 Ketanggungan Brebes

Kedua, terus pertahankan kesiapsiagaan dan kewaspadaan seluruh personel dalam menghadapi setiap potensi gangguan sepanjang penyelenggaraan operasi.

Ketiga, terus jaga dan pelihara soliditas dan sinergisitas seluruh komponen penyelenggara operasi. Hindari pelanggaran dan perilaku yang dapat mencederai keberhasilan pelaksanaan tugas.

Keempat, laksanakan setiap penugasan dengan penuh semangat, kebanggaan, dan tanggung jawab, demi keberhasilan pelaksanaan operasi,” pungkasnya disambut antusias para peserta apel pasukan.

Terpisah, seusai kegiatan Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Victor Togi Tambunan SH, SIK, melalui Kasubag Humas Polresta Bandara Soetta Ipda Riyanto, menambahkan, dalam oprasi ‘Ketupat Jaya 2019’ pihaknya menerjunkan pasukan gabungan hampir seribu personil.

“Kekuatan pasukan ada 780 personil terdiri dari, unsur TNI : 90 Personil, Brimob Nusantara 150 Personil, Polresta Bandara Soetta 200 Personil, Bea Cukai 35 Personil, Otoritas Bandara 35 Personil, Imigrasi 35 Personil, Basarnas 20 Personil, KKP 15 Personil, Avsec 60 Personil, Security 60 Personil, PKPPK 10 Personil, PT Angkasa Pura 70 Personil,” terangnya.

(By)

Facebook Comments