Oprasi Cipta Kondisi 2018, Polsekta Tangerang Sita Ratusan Petasan

KOTA TANGERANG | BANTEN, suaramedia.id – Jelang Natao 2018 dan Tahun baru 2019, aparat Kepolisian Polres Metro Tangerang Kota melalui Polsekta Tangerang menggelar Oprasi cipta kondisi 2018 atau yang akrab disapa publik dengan nama Oprasi Cipkon, Kotamadya Tangerang, Banten. Senin (17/12/18) jelang tengah malam.

Dalam kegiatan kepolisian yang bertujuan untuk menekan angka serta mengantisipasi tindak kejahatan seperti senjata tajam, senjata api, narkoba dan pelanggaran hukum lainya tersebut, Polisi berhasil mengamankan ratusan petasan berukuran jumbo dari salah satu oknum pedagang.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan SIK MH melalui Kapolsekta Tangerang Kompol Ewo Samono SH, dalam keteranganya menjelaskan, Oprasi Cipkon jelang Natal dan Tahun baru tersebut menyasar pedagang-pedagang petasan diwilayah hukumnya serta berhasil mengamankan ratusan petasn dari oknum pedagang.

“Anggota Reskrim Polsek Tangerang di bawah pimpinan kanit Reskrim Iptu Lasono SH, melaksanakan kegiatan operasi cipta kondisi dengan sasaran penjual petasan di tanjakan Pasar Anyar, Kelurahan Sukasari. Kami (Polisi) berhasil mengamankan barang bukti dari pedagang inisial UB (43) diantaranya 3 (tiga) gulung besar petasan dengan jumlah 150 (seratus lima puluh butir),” Ungkapnya.

Lebih jauh, Orang nomer satu di jajaran Polsekta Tangerang yang dikenal publik ramah nan humanis serta gemar blusukan untuk sosialisasikan pesan-pesan seputar Kamtibmas diwilayah hukumnya tersebut, menambahkan, dalam Oprasi Cipkon kali ini, pihaknya memberikan sanksi pembinaan terhadap UB (43)

“Barang bukti petasan tersebut diamankan di Polsek Tangerang dan untuk pedagang penjualan Petasan diberikan pembinaan agar tidak mengulangi lagi berjualan petasan,” Imbuh perwira Polri berpangkat Kompol yang juga dikenal tegas dalam penegakan hukum tanpa pilah-pilih tersebut ke Wartawan.

Terpisah Oprasi Cipkon Polsekta Tangerang oleh Polsekta Tangerang tersebut, mendapatkan apresiasi dari para tokoh Masyarakat Kotamadya Tangerang. Hal tersebut seperti yang disampaikan H. Ahmad Zaelani (57) yang turut melihat langsung Oprasi Cipkon di pasar Anyar.

Baca Juga..!  Begini Isi SE Pengelolaan Sampah yang Baru

“Alhamdulillah, apresiasi untuk pihak Polsek Tangerang. dengan adanya Oprasi seperti ini harapanya tidak ada lagi pedagang petasan. Oprasi seperti ini diharapkan kedepanya dapat terus ditingkatkan,” Ungkapnya.

Pewarta : BY

Facebook Comments