Kak Mimin Carmilah S.Pd.MM, Secara Aklamasi Terpilih Menjadi Ketua Kwarran Sukadiri Periode 2023 – 2026

Kab.Tangerang, suaramedia.idDalam rangka menyelenggarakan pemilihan ketua Kwarran kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang Banten, Mimin Carmilah S.pd. MM, secara aklamsi resmi terpilih menjadi ketua Kwarran yang baru pada periode 2023 – 2026.

Acara tersebut berlangsung di gedung Kwarran Kecamatan Sukadiri dan dihadiri oleh ketua PGRI Kec. Sukadiri, UPTD, serta pengurus dan para dewan guru se Kecamatan Sukadiri.

Sebelumnya ketua Kwarran kecamatan Sukadiri di pimpin oleh kak Supriyadih S.pd pada periode 2020 sampai dengan 2023 yang kini sudah habis masa jabatannya.

Saat diwawancara oleh wartawan suaramedia.id, Kamis (5/01/23) mantan ketua Kwarran kak Supriyadih S.pd, menjelaskan, “Selama tiga tahun saya nenjadi ketua Kwarran kec. Sukadiri, banyak sekali kenangan kenangan yang tak terlupakan, terutama dalam bidang kegiatan kepramukaan dan bidang bidang lainnya yang berkaitan dengan bidang pendidikan ” ucap Kak Supriyadih.

Masih kak Supriyadih, ” Memang jabatan itu ada masanya, saya menjabat sudah tiga tahun dan tidak terasa dan kini sudah berakhir masa jabatan saya sebagai ketua Kwarran kecamatan Sukadiri. “Banyak sekali kenangan kenangan selama saya menjadi ketua Kwarran, tak terlepas dari kekompakan dan kerjasama para dewan guru sehingga Alhamdulillah bisa membangun gedung Pramuka berdekatan dengan kantor UPTD kec Sukadiri ” jelasnya.

“Untuk itu saya ucapkan selamat kepada kak Mimin Carmilah S.pd.MM yang terpilih secara aklamasi, sebagai ketua Kwarran periode 2023- 2026, semoga dapat berkolaborasi dan bersinergi dengan semua komponen, sukses selalu buat kak Mimin, tetap semangat ” katanya.

Kemudian senada disampaikan kak Mimin Carmilah S.Pd. MM, selaku ketua Kwarran yang baru periode 2023 – 2026 ” Alhamdulillah terimakasih atas kepercayaan bapak bapak dan ibu ibu para pengurus semuanya, semoga jabatan saya sebagai ketua Kwarran yang baru, bisa amanah dan tentunya perlu kerjasama dan kekompakan ” ucap Kak Mimin yang akrab di panggil Bunda.

” Dalam waktu tiga tahun  tentunya bukan waktu yang singkat, kami perlu dukungan dan motifasi dari para pengurus, ketua PGRI, ketua UPTD dan para dewan guru yang lainnya, dan kami berharap Kwarran Kecamatan Sukadiri  harus tampil lebih baik lagi ” jelasnya.

” Untuk itu kita tetap harus  menjaga silaturahmi dan berkolaborasi pada semua unsur dari mulai Pendidikan SD/Mi, SMP/MTs dan SMA/MA serta SMK. Lebih lanjut Kak Mimin menjelaskan, untuk kegiatan yang sudah terlaksana dapat ditingkatkan lagi kedepannya dan buat program baru yang lebih menarik lagi ” pungkasnya.

(Dadang)

Facebook Comments
Exit mobile version