Gelar Diskusi Yang Di Inisiasi Bangsa Suci, Terkait Asset PDAM TKR Di Anggap ” Tidak Resmi “

TANGERANG|BANTEN, – suaramedia.id
Adanya tarik ulur penyerahan Aset milik PDAM Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang kepada PDAM Tirta Benteng (TB) Kota Tangerang yang telar digelar pada senin (17/2/20) yang baru lalu itu, walaupun cukup menarik dan menjadi perhatian publik. Namun gelaran tersebut dianggap “tidak resmi” oleh PDAM TKR Kabupaten Tangerang.

Hal itu dikatakan oleh Yunis selaku staf yang mewakili H. Samsudin Kabag Humas pada perusahaan plat merah milik Pemda Kabupaten Tangerang itu

Menurut Yunis saat disambangi suaramedia.id dan rekan diruang kerjanya selasa (18/2/20) mengatakan, pertemuan yang digagas oleh pegiat Banksasuci Ade Yunus yang menggelar diskusi dan dihadiri oleh sejumlah stakeholder berkompeten dibidangnya, pada senin kemaren di Panunggangan Barat, Cibodas, Kota Tangerang tersebut dihadiri oleh Direktur Umum PDAM TB Doddy Effendy, Ketua STISSIP Yuppentek Bambang Kurniawan dan Anggota DPRD Provinsi Banten Jazuli yang dimoderatori oleh Ade Yunus dianggap tidak resmi.

Menurutnya “Undangan tersebut tidak resmi karena kami tidak terima undangannya”

Lebih jauh Yunis mengatakan, kesepakatan yang lebih resmi itu adalah yang telah digelar di pendopo pada waktu itu sejak 6 desember 2019 hingga pada pertemuan 21 januari 2020 dan bersepakat untuk melakukan penandatanganan pada waktu itu, tapi pihak Pemda Kota Tangerang tidak hadir tanpa adanya keterangan yang jelas.

Pada hal pihak PDAM TKR telah mengundang, institusi dari Muspida diantaranya Kejari,  Kapolres Kota Tangerang, Kabupaten dan Kapolres Tangsel, serta dari BPK RI yang dimediasi oleh wasit Ibnu Jandi. Jelas Staf Humas PDAM TKR Kabupaten Tangerang Yunis.

Masih menurut Yunis pelayanan PDAM TKR walaupun milik pemda kabupaten tangerang namun sebagian besar melayani warga masyarakat kota tangerang dengan jumlah pelanggan sebanayak 7 puluh ribu sambungan saluran langsung (SSL) tutupnya.

Baca Juga..!  Kecamatan Curug Kabupaten Tangerang Gelar Pekan Olahraga

(AF’63)

Facebook Comments