Brimob Nusantara Bersihkan Puing-puing Tsunami

PANDEGLANG | BANTEN, suaramedia.id – Puluhan anggota Kepolisian dari kesatuan Brimob Nusantara Satgas Aman Nusa II Kalimaya, secara manual melaksanakan pembersihan akses umum warga di Jalan Pasar Kampung Sumur Jaya, Kecamatan Sumur. Sabtu (29/12/2018).

Dibenarkan Kapolda Banten, Irjen Polisi Drs. Tomsi Tohir, M.Si melalui Komandan Satuan Brimob, Kombes Polisi Reeza Herasbudi, SIK.MM bahwa pihaknya menerjunkan anggotanya guna membantu pekerjaan alat berat membersihkan puing-puing reruntuhan pasca Tsunami yang terjadi pada tanggal 22 Desember 2018 lalu.

“Pagi ini kita menurunkan tim untuk melaksanakan kegiatan pembersihan jalan agar semua akses jalan dapat dilalui kembali,” terang Reeza kepada awak media.

Lebih lanjut dijelaskan Reeza, personil Brimob yang diterjunkan sebanyak 24 orang dari Pasukan Pelopor Resimen III. Mereka menyisir jalan umum, Kampung Sumur Pesisir, Desa Sumber Jaya. Diketahui untuk Kabupaten Pandeglang tercatat setidaknya 11 kecamatan terdampak bencana. 288 orang meninggal dunia, 9 dinyatakan hilang, 3.976 luka-luka dan 28.139 mengungsi. 459 unit rumah dan 74 unit toko/warung mengalami kerusakan, selain 350 unit perahu. Sedangkan untuk kendaraan bermotor, tercatat 69 unit roda empat rusak ditambah 38 motor.

Data juga sesuai dengan laporan dari Humas BNPB melalui Sutopo Purwo Nugroho, saat menyampaikan perkembangan penanganan Tsunami di Selat Sunda pada Jumat (28/12).

Pewarta : (BY/Editor Aan)

Facebook Comments
Baca Juga..!  Kesibukan Di Dapur Umum Dan Penyaluran Sarapan Pagi Untuk Korban Banjir Ketanggungan Brebes