Bersama Tiga Pilar, Kasdim 0503/JB Hadiri Pembukaan Posko Bersama Pemilu 2019

PALMERAH | JAKBAR, suaramedia.id – Kepala Staf Distrik Militer (Kasdim) 0503/JB Mayor Inf. M. Rizal, S.Sos menghadiri acara pembukaan Posko Bersama Pemilu 2019 yang digelar di Posko Bersama Jakarta Barat, Gedung Blok B Lt. 2, Kantor Walikota Administrasi Jakarta Barat, Jalan Raya Kembangan No.2, Kelurahan Kembangan Selatan, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, Jum’at Petang (1/02/2019).

Saat ditanya awak media, Kasdim 0503/JB Mayor Inf. M. Rizal, S.Sos mengungkapkan harapannya.

“Harapan kami dengan terbentuknya posko Bersama Pemilu 2019, dapat terwujud pemilu yang aman, damai dan lancar,” tandas Mayor Inf. M. Rizal, S.Sos.

“Posko pemilu merupakan sarana bagi tiga pilar dan seluruh elemen-elemen masyarakat untuk memantau dan mengawasi jalannya pemilu yang jujur dan adil (Jurdil). Pemilu 2019 milik kita bersama, semua pilihan rakyat pasti yang terbaik,” pungkasnya.

Dalam acara pembukaan Posko Bersama Pemilu 2019 itu sekaligus konferensi jarak jauh (Teleconference) antara Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan, P.hd yang diwakili oleh Plh Sekda dengan Walikota Administrasi Jakarta Barat Drs. H. Rustam Effendi, M.Si yang diwakili oleh Wakil Walikota Jakarta Barat H.M. Zen. Dalam acara tersebut turut hadir Kasat Binmas Polres Metro Jakarta Barat AKBP Aslan Sulastomo, Kasdim 0503/JB Mayor Inf. M. Rizal, S.Sos, Ketua Posko Bersama yang juga menjabat Kasubban Kesbangpol Dirhamul Nugraha, Ketua KPU Kota Jakarta Barat H. Sunardi Sutrisno, Ketua Bawaslu Jakarta Barat Oding Junaidi, SH, Kajari Jakbar, Korwil Binda Kota Adm Jakbar, Kepala Satpol PP Kota Adm Jakbar, Kepala Sudis Dukcapil Kota Adm Jakbar, Kepala Sudis Kominfo dan Statistik Kota Adm Jakbar, Kepala Sudin Kesehatan Kota Adm Jakbar, Para Camat se-Jakbar, Para Ketua Parpol Peserta Pemilu Th. 2019 Tingkat Kota Adm Jakbar, Tim Ses Paslon Presiden dan Wakil Presiden No. Urut 01 dan 02, Ketua FKDM Kota Adm Jakbar, Ketua FKUB Kota Adm Jakbar, Danramil 07/KB Kapten Inf Misin.MD, Kapolsek Kembangan Kompol Joko Handono.

Baca Juga..!  Kabid Humas Apresiasi Kapolsek Cisoka Mancing Bareng Warga Di Telaga Biru Cigaru

“Kami mengucapkan terimakasih kepada para undangan yang sudah hadir dalam rangka Pembukaan Posko Bersama Tahapan Pemilu Th. 2019 Tingkat Kota Adm Jakarta Barat. Dengan dibentuknya Posko Bersama Tahapan Pemilu Th. 2019 kita berharap situasi khususnya di wilayah Jakarta Barat tetap kondusif dan aman,” ucap Ketua Posko Bersama Pemilu Jakarta Barat Dirhamul Nugraha.

Sementara itu masih di tempat yang sama, Wakil Walikota Jakarta Barat mengungkapkan apresiasi dan himbauan.

“Terimakasih untuk Parpol Peserta Pemilu yang sudah hadir dalam acara Pembukaan Posko Bersama baik Tingkat Kota, Kecamatan dan Kelurahan. Pada Pemilu tahun 2019 adalah Pemilu serentak, kita berharap pada pelaksanaan Pemilu ini khususnya di wilayah Jakarta Barat bisa aman dan kondusif,” ujar Wakil Walikota Jakarta Barat H. M. Zen.

“Menghimbau untuk peserta pemilu dalam pemasangan spanduk agar dipasang sesuai dengan prosedur, dilarang memasang spanduk di zona yang terlarang,” tambahnya.

Kegiatan teleconference pembukaan posko bersama Pemilu 2019 Tingkat Kota Administrasi Jakarta Barat berlangsung aman dan lancar.

pewarta : JeckoUmbrella/Iyan

Facebook Comments