Babinsa Cilacap Bekali Ibu-ibu Nusawungu Tentang Nilai-nilai Pancasila

CILACAP | JATENG, suaramedia.id – Babinsa Danasri Lor Koramil 05 Nusawungu, Serda Wiko Andriyanto turut mensosialisasikan Nilai-nilai Pancasila yang diberikan kepada Tim Penggerak PKK dan Kader Gizi Desa Danasri Lor di Kantor Desa Kecamatan Nusawungu. Jumat (28/12/2018).

Kegiatan tersebut juga dihadiri aparat desa setempat, Hadi Pramono selaku Pejabat Sementara Kades, Babinkamtibmas Ipda Andi Farasi, Kordinator PLKB Kecamatan Nusawungu Bambang Nuryanto serta 40 orang Ibu-ibu sasaran sosialisasi.

Selaku nara sumber, Serda Wiko menjelaskan bahwa wujud kesadaran Bela Negara merupakan tekad, sikap, perilaku dan tindakan yang merupakan bagian dari upaya penguatan karakter dan jati diri bangsa yang berkepribadian dan berkebudayaan. Membela negara tidak hanya dilakukan oleh militer saja, akan tetapi juga seluruh elemen bangsa. Pancasila diangkat dari nilai-nilai adat istiadat, budaya dan nilai religius yang dimiliki bangsa Indonesia, sehingga memiliki fungsi untuk membentuk identitas dan mempersatukan Indonesia dan memberi stabilitas arah dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Sayangi dan jaga anak-anak kita agar tujuan dan cita-cita hidupnya kedepan lebih terarah. Biasakan komunikasi yang baik dalam keluarga, termasuk dengan suami. Jangan memaksakan kehendak kepada mereka. Doakan yang terbaik buat anak-anaknya dalam kondisi apapun. Jangan terucap kata-kata yang tidak baik kepada anak, karena setiap ucapan ibu merupakan doa,” ajaknya.

Melalui penjabaran nilai-nilai Pancasila tersebut, Wiko berharap kepada seluruh peserta  mendapatkan manfaatnya untuk diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari serta menjadi figur yang baik sehingga menjadi panutan bagi anak-anak, keluarga dan masyarakat. Tak lupa ia menghimbau agar ibu lebih bijaksana dalam menggunakan media sosial, sehingga tidak menimbulkan permusuhan ataupun fitnah terhadap orang lain.

Pewarta : (Sutaryo Pendim Cilacap)

Facebook Comments
Baca Juga..!  Gathering Bareng Insan Pers, Arief-Sachrudin Apresiasi Peran Media Dalam Sosialisasikan Pembangunan Kota